JATIMSIDOARJO

Pinjam Mobil Sehari Tak Dikembalikan, Giri: Akan Kita Polisikan Jika Tidak Ada Itikad Baik

Mobil jenis Minibus Avanza, type E, Nomor Polisi AD 1563 WJ, warna silver yang dilaporkan hilang (Foto: ist)

SIDOARJO, radarpenanews.com – Polisi selalu mengimbau warga untuk mewaspadai tindak kejahatan pelaku penggelapan kendaraan, dengan modus meminjam lalu tidak dikembalikan.

Kasatreskrim Polresta Gorontalo Kota, Kompol Leonardo Widharta, mengatakan seiring perkembangan zaman, semakin banyak modus kejahatan yang dilakukan para pelaku untuk mengelabui calon korbannya.

“Baru-baru ini kita menangkap lima orang pelaku penggelapan mobil dengan modus sewa lalu digadaikan dan semuanya sudah kita tetapkan menjadi tersangka,” ujarnya, dilansir dari laman Antaranews, Kamis (20/2/25).

Tak berharap hal yang sama terjadi, Giri (56) Warga Desa Geluran, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo mengaku kepada media ini bahwa mobil miliknya jenis Minibus Avanza, type E, Nomor Polisi AD 1563 WJ, warna silver telah dipinjam oleh tetangganya J (inisial nama) usia 45 tahun sejak hari Senin (24/3/2025), malam, hingga hari ini belum dikembalikan.

“Mobil saya hilang, kronologinya mobil ini di pinjam tetangga yang sudah saya kenal pada hari Senin. Peminjam ini berjanji akan mengembalikan mobil tersebut pada hari Selasa (25/3/2025) pukul 21.00 WIB, kemaren malam. Namun mobil tersebut tidak kunjung datang,” ujar Giri melalui selulernya (26/3), malam.

Giri menyebutkan, Peminjam mobilnya saat dihubungi via telepon melalui nomor 08560624xxxx atau 08822619xxxx sampai berita ini dipublikasikan, nomor tersebut tidak aktif sampai sekarang.

Giri berharap peminjam atas nama J warga Jombang yang berdomisili di Geluran, agar segera mengembalikan mobil yang ia pinjam sesuai janjinya.

“Jika sampai batas waktu yang kami tentukan, tidak ada itikad baik dari si peminjam, maka kami akan menempuh jalur hukum,” pungkas Giri. (red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button